Depok, Nuansapublik.Com
– Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terus mengambil langkah nyata dalam menangani permasalahan banjir yang masih melanda sejumlah wilayah. Wali Kota Depok, Supian Suri, turun langsung ke lapangan untuk meninjau kondisi terkini banjir pada Rabu 05/03/2025.
Salah satu lokasi yang dikunjunginya adalah Kelurahan Kalimulya, di mana ia memastikan bahwa upaya normalisasi sungai dan saluran air akan segera dilakukan sebagai solusi utama dalam mengatasi banjir.
“Memang masih ada beberapa titik yang terdampak, salah satunya di kelurahan Tanah Baru dan sawangan
Namun, jika kita lihat di kelurahan Kalimulya, air sudah mulai surut. Hanya saja, masih ada pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan, terutama di bagian hilir aliran di perumahan tersebut,” ujar Supian Suri.

Penyebab dan Solusi Penanganan Banjir
Menurut Supian Suri, penyebab utama banjir di Depok adalah pendangkalan sungai dan tumpukan sampah yang menyumbat aliran air.
Oleh karena itu, normalisasi sungai dan saluran air menjadi prioritas utama yang akan segera direalisasikan, terutama di titik-titik yang mengalami penyumbatan serius.
“Ada beberapa lokasi yang harus segera dinormalisasi, termasuk kolam pemancingan yang tadi kita lihat. Seharusnya, jika aliran air lancar, banjir tidak akan terjadi,” tambahnya.
Selain langkah teknis, Wali Kota juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, terutama dalam hal pengelolaan sampah. Ia menekankan bahwa meskipun air hujan berasal dari daerah hulu seperti Bogor, warga Depok tetap memiliki peran penting dalam upaya pencegahan banjir.
“Saya mengajak seluruh warga Depok untuk bersama-sama menjaga kebersihan kota kita. Jangan sampai kita sendiri yang memperburuk keadaan dengan membuang sampah sembarangan,” tegasnya.
Titik Banjir dan Upaya Percepatan Penanganan
Berdasarkan laporan yang diterima Pemkot Depok, terdapat sekitar 40 titik banjir yang tersebar di berbagai kecamatan. Namun, Supian Suri memastikan bahwa kondisi di beberapa wilayah sudah mulai membaik dibandingkan hari sebelumnya.
“Di Sawangan masih ada beberapa titik yang tergenang, tapi alhamdulillah sudah relatif surut. Mudah-mudahan segera kering,” ujarnya dengan optimisme.
Sebagai langkah percepatan, Wali Kota Depok telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) untuk menangani permasalahan banjir secara komprehensif. Ia berharap dengan kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, banjir di Depok dapat diminimalisir secara signifikan.
Dengan berbagai upaya yang dilakukan, Pemkot Depok berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur dan kesadaran lingkungan agar kejadian banjir dapat diminimalkan di masa mendatang..
( Tony/RK)