Depok : Nunasapublik.Com.
– Masjid Baitul Khamal menjadi saksi kebersamaan dalam acara Tasyakuran yang dirangkai dengan Halalbihalal. Acara ini turut dihadiri oleh Wali Kota Depok, Supian Suri, dan Wakil walikota Candra Rachmansyah, bersama jajaran Forkopimda, ketua DPRD dan Anggota serta ASN Pemerintah Kota Depok. Jumat, 25/04/2025.
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menginisiasi dan menyelenggarakan kegiatan ini, khususnya kepada Ketua Panitia HUT ke-26 Kota Depok dan seluruh jajaran.
“Atas nama Pemerintah Kota Depok, saya bersama Pak Chandra mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin. Mohon maaf jika dalam kebersamaan kita selama ini terdapat khilaf atau hal yang kurang berkenan,” ujarnya.
Wali Kota juga menegaskan bahwa memasuki usia ke-26, Kota Depok diharapkan menjadi kota yang semakin matang dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Ia mengajak seluruh perangkat daerah untuk terus meningkatkan kinerja sebagai bentuk rasa syukur atas peran mereka dalam pemerintahan.
“Yang bisa kita lakukan sebagai bentuk syukur adalah dengan memberikan kinerja terbaik dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan. Insyaallah, sekecil apapun kontribusi kita akan menjadi kebaikan bagi masyarakat,” tambahnya.
Wali Kota juga menginformasikan beberapa kebijakan penting, antara lain:
1. Kebijakan Pajak PBB
Pemerintah Kota Depok memberikan keringanan berupa penghapusan denda dan pengurangan piutang PBB hingga nilai Rp100 juta. Informasi teknis akan disampaikan oleh BKD melalui kanal resmi pemerintah. 2. Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Calon Pengantin
Seluruh calon pengantin diwajibkan melakukan pemeriksaan kesehatan di Puskesmas yang direkomendasikan oleh Dinas Kesehatan. Tujuannya adalah untuk memastikan kondisi kesehatan calon ayah dan ibu agar dapat melahirkan generasi yang sehat. 3. Penanganan Sampah dan Lingkungan
Terkait penutupan TPA Cipayung oleh Kementerian Lingkungan Hidup, Wali Kota mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadi pelopor dalam pengelolaan sampah di tingkat rumah tangga, terutama melalui pemilahan sampah organik dan non-organik.
“Saya harap semangat ulang tahun Kota Depok ke-26 menjadi momentum untuk bersama-sama menjadikan kota kita lebih bersih dan sehat. Dengan kota yang sehat, kita akan mampu mencetak generasi yang hebat,” tutup Wali Kota.
Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah antar warga dan pejabat yang hadir, memperkuat silaturahmi dan sinergi dalam membangun Kota Depok ke depan….( Tony Yusep)