Cilodong ; NuansaPublik.Com,
Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2021, di Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilodong membahas usulan program pembangunan berkelanjutan.
Acara di buka oleh Camat Cilodong di dampingi lurah kali baru, dimulai pukul 09.00 wib, bertempat diAula Kelurahan Kalibaru, Rabu (13/01/2021)
Hadri dalam kegiatan Musrenbang tersebut, Camat Cilodong Bpk. Supomo, Lurah Kalibaru Zaenur Ahmad
-Ketua LPM Rudi Ardiansyah, TP PKK kelurahan Kalibaru, Ketua RW.. BAPEDA Kota Depok.
Sebagai nara sumber Ibu, Lela dari Bapeda Kota Depok menyampaikan, Musrenbang kelurahan Kalibaru memprioritaskan pembangunan infrastruktur, yakni saluran air, puskesmas untuk kesehatan masyarakat paparnya.
Selain infrastruktur, juga program pelayanan dan pemberdayaan masyarakat. Penguatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).
Peningkatan ekonomi sosial budaya, khususnya pengrajin atau usaha home industri juga akan diberdayakan katanya.
Sementara itu Lurah Kalibaru Zaenur Ahmad menambahkan, diwilayahnya, masih banyak yang harus dibangun, seperti saluran air dan jalan lingkungan serta pembangunan pisik seperti sarana dan prasarana lainnya imbuh Zaenur.
Soal anggaran untuk pagu anggaran Musrenbang Kelurahan Kalibaru masih dalam usulan baru, karena tahun sebelumnya masih banyak yang belum terealisasi, karena ada Covid-19, namun di tahun ini, Capaian pembangunan yang berkelanjutan akan kami teruskan tuturnya.
Pembangunan infrastruktur masih menjadi di Prioritaskan dalam usulan Musrenbang. Namun, kegiatan pemberdayaan masyarakat juga dinilai perlu untuk pengembangan SDM, dan juga peningkatan ekonomi sebutnya.
Ia berharap, program yang telah dirumuskan pelaksanaannya bisa berjalan maksimal.
“Mudah-mudahan pembangunan di Kelurahan Kalibaru bisa berjalan sesuai rencana,” ucapnya. .
Acara musrenbang kelurahan Kalibaru dilaksanajan secara bertatap muka dan mengikuti protokol kesehatan…(T/Rizal)