Ali Sulaiman Malik Siap Menjadi Ketua LPM Kelurahan Sukamaju,

NUANSAPUBLIK. -SUKAMAJU, DEPOK- Pemilihan calon Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) secara serentak se-Kota Depok akan dilakukan pemilihan pada Minggu, 27 November 2022 ditiap-tiap Kelurahan.

Ali Sulaiman Malik  salah satu Calon Ketua LPM Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong dengan mengantongi Nomor Urut Dua siap maju sebagai kandidat di pemilihan Calon Ketua LPM Sukamaju. Dirinya ingin membantu masyarakat dalam mewujudkan pembangunan diwilayahnya. Untuk itu dirinya siap maju untuk menang.

“Ini merupakan rasa peduli saya kepada warga dengan memberikan masukan yang tentunya sangat bermanfaat untuk membangun wilayah secara bersama,” kata Ali Sulaiman, kelahiran Jakarta 49 tahun saat pertemuan di Rumah Saung Makan Jogya Alit , Jl. H. Dimun, Cilodong yang dihadiri para Ketua RW, Tokoh Masyarakat dan Agama dalam menyampaikan visi misinya sebagai calon Ketua LPM, Jum, at (25/11/2022).

Ali mengatakan, tujuan dirinya mencalonkan maju dipemilihan Ketua LPM, hanya ingin melayani warga Kelurahan Sukamaju apa yang bisa. dilakukan buat warga Sukamaju bilamana mendapatkan amanah menjadi Ketua LPM.

“Insha Allah keinginan aspirasi warga dapat terwujud bila saya mampu menjalankannya akan saya lakukan semampunya,” ujarnya.

Visi Misi

Visi dan Misi

Dikatakan Ali, masih banyak yang harus dilakukannya, seperti pembangunan jalan lingkungan, insprastrutur yang sudah di program diacara Musrenbang.

Selain itu dirinya juga akan bermitra kepada semua lembaga maupun perusahaan yang ada di lingkungan Sukamaju.

“Banyak potensi yang akan kita garap bersama, contohnya kemintraan dengan perusahan, yang nantinya akan membedayakan pencari kerja. Selain itu program UMKM bisa di berdayakan di lingkungan kita,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan, bukan hanya pembangunan saja tetapi, pemerataan kesejahteraan masyarakat dan revitalisasi taman kelurahan kata Ali Sulaiman salah satu Calon Ketua LPM Kelurahan Sukamaju Kelurahan akan diperjuangkan agar terwujud.

Saya mohon doa serta dukungan semua lapisan masyarakat Kelurahan Sukamaju.

“Saya siap maju sebagai calon Ketua LPM karena didukung para Ketua RW. Tokoh masyarakat, Tokoh pemuda dan Tokoh Agama yang menginginkan menjadi Ketua LPM,” pungkasnya. (TY)

Mungkin Anda Menyukai