Cilodong : Nuansa Publik.Com.Id. Sejak diberlakukanya PSBB ke 3 Di Kota Depok, di wilayah kelurahan Sukamaju Kecamatan Cilodong, Monitoring bagi pengguna jalan dan kegiatan di wilayah Sukamaju.
Pada kesempatan ini kegiatan Monitoring PSBB pada hari Jumat. 22 /5/2020 yang dipimpin oleh Lurah Sukamaju Nurhadi SH, turut serta beberapa Staf Kelurahan, unsur TNI & Polri, LPM, Karang Taruna, Pokja sehat serta snggota Hansip.
Dalam keterangannya, Nurhadi menyampaikan bahwa monitoring dan sosialisasi di jln Tole Iskandar / Perempatan BBM Sukamaju pengenaan sangsi PSBB berupa imbauan kepada para pengguna R2 & R4 wajib menggukan masker, pembatasan kegiatan serta sosialisasi pengenaan sangsi PSBB.
Dalam kesempatan sosialisasi para pengguna R2 masih ada yang tidak menggunakan masker, sehingga kami melakukan pemberhentian, peneguran dan memberikan masker.
Selanjut kata Nurhadi, kegiatan ini terus berlangsung selama covid 19 benar benar dinyatakan aman dari penerintah pusat, serta bagi warga agar mengurangi segala kegiatan diluar atau sebaiknya dirumah saja. Alhamdulilah warga kami di Sukamaju tidak ada yang terkena positif covid corona paparnya..( H Dadang/ Tony)