TP PKK Kelurahan Cilodong Gelar Rapat Kerja dan Evaluasi Program, Perkuat Kolaborasi Menuju Depok Maju

 

Depok : Nuansapublik Com.

— Tim Penggerak PKK Kelurahan Cilodong menggelar Rapat Kerja (Raker) dan Evaluasi Program Tahun Anggaran 2025 di Posyandu Nusa Indah A, RW 01 Kelurahan Cilodong, Kecamatan Cilodong, pada Rabu (19/11/2025). Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam upaya pemberdayaan masyarakat serta memperkuat sinergi lintas sektor demi meningkatkan kesejahteraan warga.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Kota Depok Siti Barkah Hasanah, M.Ag (Cing Ikah) yang diwakili  Wakil Ketua Fokja 4. Tingkat Kota Hj. Murtafiah, S.Tr.Keb., Ketua TP PKK Kelurahan Cilodong Wuri Ari, SE, perwakilan TP PKK Kecamatan, Kepala UPT Puskesmas Cilodong dr. Agustina Mayasari, para kader PKK, serta sejumlah perwakilan kader dari berbagai Pokja.

Dalam paparannya, Hj. Murtafiah selaku narasumber memaparkan evaluasi terkait pelaksanaan program di Pokja 1 hingga Pokja 4. Ia menekankan pentingnya penguatan indikator di setiap Pokja serta peningkatan kapasitas seluruh kader.

“Kami mengapresiasi kerja keras Pokja 1 hingga Pokja 4 yang telah menunjukkan prestasi signifikan,” ujarnya.

Pada sesi evaluasi, Hj. Murtafiah juga memberikan arahan tentang capaian, tantangan, serta target program PKK ke depan agar semakin optimal dan tepat sasaran.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kelurahan Cilodong Wuri Ari, SE menjelaskan bahwa PKK di tingkat kelurahan telah menjalankan berbagai program turunan dari PKK Kota Depok, termasuk sejumlah kegiatan unggulan yang berhasil meraih prestasi.

“Alhamdulillah tahun ini Cilodong meraih juara lomba literasi membaca kategori Mijil (Minyak Jelantah). Ke depan, kami ingin meningkatkan kolaborasi dengan Puskesmas dan seluruh pemangku kepentingan agar memberikan dampak nyata bagi masyarakat,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa seluruh Pokja memiliki program unggulan masing-masing, mulai dari kegiatan Posyandu, enam SPM, pendidikan, kesehatan, sosial, pekerjaan umum, perumahan rakyat, hingga bidang ketenteraman, ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat (Trantibum Linmas).

“Setiap balita yang tidak hadir ke Posyandu tetap kami datangi melalui kader. Alhamdulillah angka stunting di Cilodong terus menurun dan kini tersisa 27 kasus. Dengan kolaborasi PKK, Puskesmas, serta program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG), kami optimis Cilodong dapat mencapai Zero Stunting pada tahun 2026,” tandasnya.

Kepala UPT Puskesmas Cilodong dr. Agustina Mayasari menegaskan bahwa peran PKK sangat penting dalam mendukung kesehatan masyarakat.

“Kegiatan PKK Kelurahan Cilodong sudah luar biasa. Hanya saja perlu terus memperkuat sinergi agar seluruh program memiliki fokus yang jelas dan mencapai target. Kami berharap ke depannya tidak ada lagi kasus stunting baru,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya penyatuan visi antara PKK, Puskesmas, aparat kelurahan, dan seluruh kader untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
“Harapan kami, seluruh pemangku kepentingan dapat bergerak bersama menuju Depok yang lebih maju,” tutupnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan Raker dan Evaluasi Program ini, TP PKK Kelurahan Cilodong berkomitmen memperkuat kolaborasi, meningkatkan kinerja Pokja, serta menghadirkan program-program yang semakin berdampak langsung bagi masyarakat… ( Tony )

 

Editor: Tony Yusep