POLSEK Sukmajaya Dan SDN. Sukamaju Gelar Vaksinasi Untuk Siswa.

Depok Sukamaju Nuansapublik.Com

UPTD SDN. Sukamaju 9  Gelar vaksinasi jenis Sinovac untuk seluruh siswanya. Vaksinasi dilaksanakan di sekolahnya di SDN Sukamaju 9 Kelurahan Sukamaju  Kecamatan Cilodong Kota Depok Kamis (30/12/21).

“Jumlah penerima calon vaksin 374 siswa dari kelas I sampe kelas VI.  kegiatan vaksin ini dilaksanakan oleh Polsek Sukmajaya. yang pimpin oleh Rd. Suwito Kasi Intel Polsek Sukmajaya, menurut Suwito, Jenis Vaksin Sinovac ini kami gelar untuk usia 6 / 12 Th. Usia pendidikan sekolah dasar, tenaga medis, cek suhu tensi  kami siapkan serta personil untuk Olah data dibantu juga  dari pihak sekolah,

Menurutnya dengan kata pelaksanaan vaksinasi bagi seluruh siswa ini merupakan instruksi, anjuran dan perintah, agar anak-anak di bawah usia 12 tahun atau para peserta didik di seluruh sekolah-sekolah dasar, baik negeri maupun swasta untuk memutus rantai penyebaran Covid-19,” Gelaran vaksinasi merupakan upaya pemerintah untuk menyiapkan anak anak menyambut kegiatan pendidikan tatap muka ( PTM) , sehingga menguatkan imun siswa dan tidak mudah tertular penyakit ketika sudah pelaksanaan PTM menurutnya..

Kepala Sekolah SDN Sukamaju 9 Tutik SPd.

Sementara Menurut Kepala Sekolah SDN Sukamaju 9, Ibu Tutik Spd.  Kami sangat berterima kasih pada pihak Polsek Sukmajaya yg telah menggelar acara vaksin di sekolah, yang terdaftar seluruh siswa/ siswi kami berjumlah 374, dan alhamdulillah para orang tua ikut serta menghantarkan serta para guru ikut serta berjibaku mengatur giat ini, “Insya Allah tahun  2022 kami siap untuk  PTM, kita tinggal menunggu izin dari pemerintah dan kita akan mengikuti skema terbaru pemerintah  Kota Depok, prokes kita siapkan  kegiatan belajar juga siapkan kita menunggu pemerintah kapan diizinkan PTM. diselenggarakan, kami bersama-sama guru  dan orang tua antusias mengikuti program vaksinasi
untuk menyukseskan gelar acara ini,” pungkasnya. (TY)

Mungkin Anda Menyukai